ilustrasi
Meski belum secara resmi diumumkan, namun 4 pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau yang akan menempati posisi Penjabat (Pj) 4 kepala daerah di Riau sudah mencuat.
Rata-rata diantaranya merupakan pejabat pimpinan tinggi pratama (eselon II) yang berlabel senior. Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik, Kasiaruddin diprediksi menempati Pj Bupati Indragiri Hulu (Inhu).
Selanjutnya Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat, Ahmadsyah Harrofie menjadi Pj Bupati Bengkalis. Asisten Administrasi Umum Edi Kusdarwanto menempati Pj Bupati Kepulauan Meranti.
Sementara satu lagi Pj Walikota Dumai diprediksi diisi Staf Ahli Bidang Pembangunan, Arlizman Agus. Plt Gubri sendiri hingga saat ini belum mau mengumumkan secara keempat nama yang akan Pj 4 kepala daerah jelang Pilkada serentak Desember 2015 ini.
"Sudah disetujui pak Menteri empat nama untuk Pj di empat kabupaten/kota itu," kata Andi Rachman, Rabu (22/7/2015).
Saat ditanyakan nama-nama keempat pejabat tersebut, Andi Rachman belum mau mengumumkannya. "Nantilah itu," kata Andi Rachman menambahkan
0 komentar:
Posting Komentar